Penguatan Keprodian: FDKI IAIN Kudus Siap Bekerjasama Dengan FDK UIN Suka

Perlunya transformasi perguruan tinggi untuk menjawab kebutuhan zaman harus dipenuhi. Begitu juga pengembangan sumber daya manusia patut diperhatikan agar bisa mengimbangi perubahan institusi. Hal tersebut dilakukan oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN Kudus yang berkunjung ke DEMA Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta untuk menyiapkan transformasi IAIN ke UIN Kudus, Senin (03/07).

Dalam kunjungan tersebut hadir dari FDKI IAIN Kudus Wakil Dekan I Dr. Ahmad Zaini, Lc., M.S.I. dan disambut oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Kalijaga Prof. Dr. Hj. Marhumah, M.Pd., Wakil Dekan III Dr. Pajar Hatma Indra Jaya, M.Si. dan diikuti oleh DEMA FDKI IAIN Kudus dan FDK UIN Sunan Kalijaga di Gedung Teater Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Kalijaga.

Marhumah menegaskan bahwa ada hubungan erat antara UIN Sunan Kalijaga dengan IAIN Kudus. Hal ini karena ada silsilah ‘ilm dari alumni UIN Sunana Kalijaga yang sekarang sukses berkarir di IAIN Kudus. “ Kita sambut baik dan juga mengapresiasi kegiatan ini, semoga bisa bekerkerjasama menyeleggarakan event yang skala nasional atau internasional.” kata Marhumah saat memberi sambutan.

Marhumah menambahkan kerjasama untuk pengembangan prodi agar unggul dan terkemuka penting dilakukan. Tentu harus ada upaya yang kuat untuk mencapainya , baik dari pimpinan, Dosen tendik maupun dari Mahasiswa itu sendiri agar terus diupayakan untuk menggapainya.

Sementara itu, Ahmad Zaini menjelaskan tujuan kunjungan kami ini ngangsu kawruh untuk membahas tata kelola organisasi dan memperkuat kerjasama pengembangan prodi. Karena IAIN Kudus akan bertransformasi ke UIN, jadi belajar dari apa yang ada di Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Kalijaga.

“kami berharap ada keberlanjutan dan kegiatan ini berdampak positif bagi prodi. Khususnya Prodi BKI dan Prodi KPI di FDKI IAIN Kudus yang akan reakreditasi, semoga membawa keberkahan untuk kita semua” ucap Zaini. (Kh)